Realisasi RW Bekasi Keren, Wali Kota Bekasi Resmikan Pendopo RW 04 Teluk Pucung
Kota Bekasi (Globalmediakencana)– Wali Kota Bekasi Tri Adhianto hadir dan meresmikan pendopo warga di RT 06 RW 04, Kelurahan Teluk Pucung, Kecamatan Bekasi Utara, sebagai realisasi Program RW Bekasi Keren melalui dana hibah sebesar Rp100 juta. Pendopo ini dipastikan dimanfaatkan sepenuhnya untuk kepentingan dan aktivitas warga.
Ketua RW 04 Kelurahan Teluk Pucung, Ibu Linda, menyampaikan bahwa pembangunan pendopo tersebut merupakan hasil pemanfaatan dana hibah RW Bekasi Keren yang diperuntukkan bagi kegiatan sosial kemasyarakatan.
“Pendopo RT 06 RW 04 ini adalah realisasi Program RW Bekasi Keren hibah Rp100 juta dan pemanfaatannya diprioritaskan untuk warga,” ujarnya.
Dalam sambutannya, Wali Kota Bekasi Tri Adhianto menegaskan bahwa seluruh fasilitas yang dibangun melalui Program RW Bekasi Keren harus memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
“Saya pastikan pendopo ini digunakan untuk warga. Jaga dan manfaatkan dengan baik sebagai ruang musyawarah, kegiatan sosial, dan pelayanan masyarakat,” tegasnya.
Ia juga mendorong para pengurus RW untuk kembali mengajukan proposal program di tahun berjalan serta memastikan koordinasi yang kuat antara RT, RW, lurah, dan camat.
“Segera ajukan kembali proposalnya, rembukkan bersama RT, dan pastikan seluruh program terkoordinasi dengan lurah serta camat dalam membangun wilayah masing-masing,” tutup Tri.
(*/Ola).
Share this content:



Post Comment